Sebelum kita beranjak ke cara menambah layer photoshop, mungkin ada yang belum tahu apa arti dari layer pada photoshop? dan apa fungsinya? bisa dilihat disini pengertian layer dan fungsi layer.
Langsung saja, cara menambah layer saya golongkan menjadi 4 :
Cara pertama : cara termudah untuk menambah layer baru dan layer tersebut kosong, cukup klik icon "create a new layer" di bagian palet layer. Bisa di lihat pada gambar di bawah ini.
Cara kedua : buka menu Layer -> New -> disini kita bisa memilih :
(klik pada gambar untuk memperbesar)
- Layer.. : untuk membuat layer kosong (shortcut : Shift+Ctrl+N)
- Layer from backgroud.. : untuk membuat layer sama dengan background
- Group.. : untuk membuat layer group.
- Group from layer.. : untuk membuat layer group, dan layer terpilih saat akan membuat, akan masuk kedalam grup ini.
Setelah itu klik Ok, atau dapat mengatur dulu baru klik Ok.
Cara ketiga : yaitu cara membuat layer baru dengan menyalin atau memotong bagian yang terseleksi.
(klik pada gambar untuk memperbesar)
- Pilih layer yang ingin dibuat layer baru.
- Seleksi bagian yang akan dibuat layer baru dengan marquee tool, lasso tool, quick selection tool, atau magic wand tool. Apa itu? lihat disini pengertian selection tool.
- Terdapat 2 pilihan, menyalin(copy) atau memotong(cut).
- Jika tidak membuat seleksi terlebih dahulu, pada pilihan copy akan menyalin seluruh layer terpilih. Sedangkan pada pilihan cut tidak akan bisa, karena pilihan cut harus membuat seleksi terlebih dahulu.,
- Buka menu Layer-> New-> disini kita bisa memilih : Layer via copy (shortcut Ctrl+J) : jika memilih ini, layer baru akan dibuat dengan menyalin daerah terseleksi dan tanpa menghilangkan daerah terseleksi tersebut pada gambar asli. Layer via cut (shortcut Shift+Ctrl+J) : jika memilih ini, layer baru akan dibuat dengan memotong daerah terseleksi, dan daerah terseleksi pada gambar asli akan hilang. Klik salah satu sesuai kebutuhan.
- Akan muncul kotak dialog. Klik Ok. Jika menggunakan shortcut, kotak dialog tidak akan muncul. Sehingga layer baru akan terbentuk secara instan atau langsung. Membuat layer via copy akan sering dilakukan para pengedit foto. Jadi lebih baik shorcutnya dihafalkan. Ingat, Ctrl+J. hehe
- Cara dengan shortcut : pilih layer(seperti langkah 1), pilih seleksi/tidak(jika tidak, akan menyalin seluruh gambar pada layer pilihan), tekan Ctrl+J.
Cara keempat : yaitu membuat duplikat dari layer yang terpilih.
Caranya ada 2 yaitu :
- Pilih layer, buka menu Layer -> Duplicate Layer. Lalu klik Ok.
- Pilih layer, klik kanan pada layer, pilih duplicate layer, lalu klik Ok.
Sekian tutorial cara membuat layer baru pada photoshop. Semoga bermanfaat. Amiin..
mantab
ReplyDeletetrims ya..........
ReplyDeleteMAKASIH BANYAKKKKK. JUSTTT SAVE MY LIFEEEE
ReplyDeletekeren
ReplyDeletebagus sekali penjelasannya, terima kasih
ReplyDelete